Tips MC-Tips Melakukan Ice Breaking
Tips MC-Tips Melakukan Ice Breaking sebelum membawakan sebuah acara sangatlah penting. Sebagai MC harus melakukan sedikit riset terhadap acara yang akan dibawakannya entah acara seminar, pelatihan dan lain-lain. Apa yang harus di riset ? mulai dari umur, jenis kelamin, pekerjaan dan lain-lain. Fungsinya adalah supaya kita sebagai MC bisa menyesuaikan membawakan acaranya dengan gaya seperti apa. Ga mungkin dong kalau misalnya audiens rata-rata berumur 40 tahun keatas tapi kita membawakan dengan cara seperti anak-anak SD… hehe. Maka baiknya sebelum membawakan sebuah acara melakukan riset kecil terlebih dahulu. Caranya gimana ? bisa menanyakan kepada Event Organizer yang menyelenggarakan acara tersebut.
Loh koq judulnya Tips melakukan ice breaking tapi malah jadi ngebahas riset ? hey hey .. jangan salah, riset kecil yang sudah dilakukan ada hubungannya dalam melakukan ice breaking dalam sebuah acara. Ice breaking dalam sebuah acara berfungsi untuk mempersiapkan audiens untuk rileks, kosentrasi dan fokus dalam mengikuti rangkaian acara demi acara. Nah buat MC pemula, biasanya membawakan ice breaking dengan tidak terstruktur sehingga tujuan dari ice breaking tidak tercapai. Padahal fungsi ice breaking penting banget loh. Nah kali ini saya akan share tips melakukan ice breaking dalam sebuah acara, cek this out !
- Sampaikan Aturan Mainnya
Sebagai pengatur acara kamu harus menyampaikan aturannya sejelas mungkin kepada audiens. Mulai dari A sampai Z. Dengan menyampaikan aturan main, audiens akan lebih mengerti dan kamu pun sebagai MC akan lebih mudah dalam membawakannya
- Praktekkan
Setelah kamu menyampaikan aturan mainnya, langkah selanjutnya adalah praktekkan bersama-sama. Di langkah ini kamu sebagai MC harus memastikan audiens mengerti dan memahami ice breaking yang akan dilakukan. Bila ada salah satu dari audiens yang belum mengerti, di langkah ini kamu bisa mengulang ice breakingnya sampai audiens mengerti
- Mainkan
Di tahap ini jika audiens sudah mengerti, saatnya kamu sebagai MC untuk memainkannya
- Laverage
Agar ice breaking semakin seru, kamu bisa dibuatkan level up. Misalnya level 1, kamu memainkan ice breakingnya perlahan, level 2 dalam tempo sedang, dan ketiga dalam tempo cepat. Yakin deh ice breaking yang kamu bawa akan semakin seru
- Makna
Setelah selesai, kamu bisa ajak audiens untuk mengambil makna atau kesimpulan dari ice breaking yang telah dilakukan
Semoga bermanfaat tips yang saya tulis kali ini. Jika bermanfaat bisa kamu share ke temen-temen kamu yang lagi belajar menjadi MC juga. Nah kalo kamu mau tahu lebih dalam, kamu bisa belajar melalui buku karya Fauzi Noerwenda yang berjudul “STREET SMART MASTER OF CEREMONY”. Beberapa hal yang dibahas diantaranya:
- Tips Membangun Mentalitas MC
- Tips Melakukan Persiapan MC
- Tips Memandu Acara
- Tips Berinteraksi dengan Audiens
Harganya berapa kang ? kalau kamu PO (Pe-Order) sekarang dapet harga yang sangat terjangkau yaitu 95.000 (harga normal 125.000). Jadi beli sekarang kamu bisa hemat 30.000. Pre-Order dibuka sampai tanggal 20 Desember 2018. Keuntungan membeli saat PO ?
- Lebih hemat harganya
- Lebih cepat sampainya
- Lebih cepat dapet manfaatnya
- Dapet voucher potongan harga 500.000 untuk pemakaian jasa Sanggar MC
- Dapet diskon 20% untuk penggunaan jasa MC Agung Wibisono
- Masuk grup WA khusus bersama saya (Agung Wibisono) akan sharing ilmu tentang MC
Kapan pengiriman bukunya ? Pengiriman buku akan dilakukan pada tanggal 5 Januari 2019 (kemungkinan lebih cepat)
Makin cepet ordernya, makin cepet nyampe ..
Gimana cara belinya ? bisa langsung kontak saya disini
“Make Your Wedding Meaningfull & Happy”
Salam,
Professional Master of Ceremony
Contact :
087825921285 (WA)
Instagram :
Youtube :
Sanggar MC :